Berita Nasional Terpercaya

Sejumlah Rp30 Triliun Uang Negara Ditempatkan di 4 Bank Milik Negara (Himbara) Sebagai Upaya Percepatan PEN

0

Bernas.id ? Upaya Pemulihan Ekonomi Nasional oleh Kementerian Koperasi dan UMKM yang menganggarkan dana sebesar Rp123,46 triliun, hingga tanggal 9 Juli 2020 penyaluran dana PEN mencapai 6,82% yaitu sebesar Rp8,42 triliun.

Penyaluran dana yang fokus kepada UMKM yang sudah terealisasikan yaitu subsidi bunga KUR, penempatan dana pemerintah untuk restrukturisasi, dan bantuan likuiditas koperasi melalui LPDB-KUMKM.

Untuk Subsidi Bunga KUR per tanggal 9 Juli 2020, total yang sudah tersalurkan sebesar Rp12,96 miliar atau 0,26% dari total subsidi bunga Rp4,9 triliun yang disiapkan. Jumlah penerima manfaat Subsidi Bunga KUR sebanyak 212.846 UMKM dengan nilai Rp12,96 miliar.

Untuk Penempatan Dana Restrukturisasi sebesar Rp78,78 triliun melalui Himpunan  Bank Milik Negara (HIMBARA) yaitu yang terdiri dari Bank BRI, BNI, Mandiri, dan BTN. Sebagai upaya percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional, pemerintah telah menempatkan uang negara sebesar Rp30 triliun  di 4 bank tersebut untuk pembiayaan / modal untuk UMKM, sesuai PMK No.70/PMK.05/2020 tentang Penempatan Uang Negara Pada Bank Umum. Sesuai data KemenBUMN, penempatan uang negara sebagai berikut:

  • Bank BRI sebesar Rp10 triliun dengan target 121.000 UMKM
  • Bank Mandiri sebesar Rp10 triliun dengan target 1989 UMKM
  • Bank BNI sebesar Rp5 triliun dengan target 5140 UMKM
  • Bank BTN Rp5 triliun dengan target 739 UMKM

Pemberian dana restrukturisasi ini diharapkan mampu mendorong ekonomi dan sektor riil agar kembali pulih. Salah satunya dengan memberikan modal kepada pelaku UMKM dengan suku bunga yang rendah.

Deputi Bidang Pembiayaan KemenKopUKM telah menyurati Bank Pelaksana untuk permintaan data penyaluran program PEN kepada KSP/USP Koperasi dan UMKM.

Sementara realisasi penyaluran dana PEN untuk KUMKM melalui program restrukturisasi per tanggal 9 Juli 2020 adalah

  • Bank BRI sebesar Rp6,8 triliun
  • Bank Mandiri sebesar Rp682 miliar
  • Bank BNI sebesar Rp651 miliar
  • Bank BTN sebesar Rp34 miliar

Jumlah UKM Debitur Himbara pada program restrukturisasi adalah sebanyak 128.868 dengan nilai Rp8,176 triliun.

Untuk bantuan pembiayaan investasi koperasi via LPDB-KUMKM (Badan Layanan Umum KemenKopUKM) telah tersalurkan sebesar Rp239,6 miliar dari dana talangan atau 23,96% dari anggaran yang disiapkan Rp1 triliun. Masing-masing pola konvensional sebesar Rp138,3 miliar kepada 10 mitra dan pola syariah sebesar Rp101,3 miliar kepada 19 mitra. Koperasi penerima dana investasi dari LPDB-KUMKM sebanyak 29 koperasi dengan nilai Rp239,6 miliar.

Leave A Reply

Your email address will not be published.