Berita Nasional Terpercaya

3 Hari Berturut-turut Penambahan Kasus Positif di Atas 3 Ribu

0

BERNAS.ID – Kasus konfirmasi Covid-19 kembali mengalami peningkatan di atas 3.000 kasus. Kementerian Kesehatan RI melalui Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyampaikan ada penambahan kasus konfirmasi baru sebanyak 3.128 orang per Sabtu (5/9/2020). Dengan demikian kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia telah menembus angka 190 ribu orang, tepatnya 190.665 orang.

Selama tiga hari berturut-turut penambahan kasus konfirmasi positif Covid-19 tercatat di atas 3.000 kasus per hari. Pada hari Kamis (3/9/2020) bertambah 3.622 orang dan Jumat (4/9/2020) sebanyak 3.269 kasus. 

Dikutip Bernas.Id dari laman resmi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 www.covid19.go.id, kasus sembuh mengalami penambahan sebanyak 2.220 orang. Dengan begitu, kasus konfirmasi yang berhasil sembuh menjadi 136.401 orang. Angka kesembuhannya mengalami penurunan menjadi 71,5 persen dari keseluruhan kasus terkonfirmasi. 

Sementara itu, dalam kurun waktu 24 jam, kasus konfirmasi yang meninggal dunia juga tercatat 108 orang. Dilaporkan total pasien positif yang meninggal dunia karena terinfeksi virus corona menjadi 7.940 orang. Tingkat kematian akibat Covid-19 di Indonesia dilaporkan sebesar 4,2 persen. Sedangkan kasus aktif atau kasus positif Covid-19 yang masih dalam perawatan di Indonesia tercatat 46.324 orang. 

Pemerintah Indonesia berencana memanfaatkan Tower 4 dan 5 Wisma Atlet sebagai flat isolasi mandiri. Gedung tersebut diperuntukkan bagi kasus konfirmasi yang tidak memiliki tempat tinggal yang memenuhi syarat protokol kesehatan.

“Pemerintah akan menyiapkan Flat Isolasi Mandiri bagi warga yang positif Covid-19 tapi tak memiliki tempat. Rencana kami akan menggunakan Tower 4 dan Tower 5 Wisma Atlet Kemayoran sebagai Flat Isolasi Mandiri mulai Selasa pekan depan,” ungkap Ketua Satgas Pengananan Covid-19 Doni Monardo usai meninjau Wisma Atlet, Jakarta, Jumat (4/9/2020) kemarin. 

Ia mengharapkan kebutuhan fasilitas air dan listrik dapat disiapkan dengan baik, sehingga Tower 4 dan 5 dapat segera dioptimalkan. Rencanaya, pekan depan dapat segera digunakan untuk isolasi mandiri. (mta)

Leave A Reply

Your email address will not be published.