Berita Nasional Terpercaya

UPT Logam Jogja Mampu Ekspor Reflektor Lampu ke Panasonic Jepang

0

YOGYAKARTA, BERNAS.ID ? Unit Pelaksana Teknis (UPT) Logam yang dikelola Dinas Perindustrian, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Jogja secara rutin mampu mengekspor reflektor lampu rumah ke perusahaan Panasonic di Jepang. Kepala UPT Logam Jogja Nafi'ul Minan menyebut, ekspor ini telah berjalan sebelum pandemi. Sementara proses pengembangan dan peninjauan dari pihak Panasonic Jepang telah berlangsung sejak 2019.

?Jepang ikut mengembangkan UPT Logam selama dua tahun, dari Jepang-nya langsung ke sini. Memastikan semuanya baik. Untuk bisa jadi penyuplai perusahan besar tidak cukup hanya produknya bagus, tapi administrasinya juga harus rapi,? kata Nafi?ul, Jumat (5/3/2021).

Ia menerangkan, sebelum pandemi, pesanan reflektor sebanyak empat ribu per bulan. Pasca pandemi pesanan meningkat menjadi 12 ribu perbulan. Sayang pihak UPT Logam belum bisa menyanggupi, dan baru bisa menghasilkan empat ribu reflektor. Padahal sebenarnya kapasitas mesin injeksi bisa menghasilkan 1.200 reflektor dalam satu hari, namun tenaga finishing yang masih dikerjakan secara manual baru ada tujuh orang. 

?Kapasitas mesin sebulan misal dipakai 24 jam bisa menghasilkan 36 ribu reflektor lampu dalam sebulan. Tapi di-finishing-nya hanya sedikit orang, hanya bisa mengerjakan empat ribu saja per bulan,? ungkap Nafi?ul.

Seluruh tenaga finishing menurut dia berasal dari masyarakat sekitar UPT Logam, di kawasan Giwangan Jogja. Tidak semua orang bisa mengerjakan bagian finishing, sehingga perekrutan tenaganya sangat ketat.

Dirinya meneruskan, saat ini bahan baku reflektor lampu masih berasal dari luar Jogja seperti Surabaya, Sidoarjo, dan Bandung. Pihaknya sedang mengajukan kepada pihak Panasonic pengadaan bahan baku dari lokal Jogja. Jika mendapat persetujuan, maka seluruh proses akan berada di Jogja.

“Bahan baku lokal berasal dari barang rongsok yang nantinya diolah menjadi ingot (alumunium yang telah dilelehkan dan dibentuk kotak-kotak),” tuturnya.

UPT Logam menghargai satu reflektor lampu senilai Rp 6.000. Tapi mereka tidak bekerja sendiri, namun bekerja sama dengan PT. YPTI sebagai penghubung dengan pihak Panasonic. “Saat ini supplier reflektor lampu untuk Panasonic baru dari dua tempat, Jepang dan Korea Selatan,” tandasnya. (den)

Leave A Reply

Your email address will not be published.