Berita Nasional Terpercaya

Jadi Salah Satu Negara Favorit, Ini Daftar Beasiswa Program Sarjana dan Pascasarjana di Kanada

0

BERNAS.ID – Kanada menjadi salah satu negara dengan kualitas hidup terbaik di dunia. Negara yang terletak di paling ujung Amerika Utara ini juga memiliki memiliki 4 dari 100 kota pelajar terbaik di dunia. 

Kanada juga dikenal memiliki beberapa biaya kuliah terendah di antara negara-negara berbahasa Inggris. Negara yang berdiri sejak 1867 ini juga mengalami perkembangan pesat di bidang ilmu pengetahuan.

Karena itu, Kanada juga menjadi tujuan banyak orang untuk melanjutkan studi. Meski biaya pendidikan di Kanada tergolong murah, biaya tetap saja menjadi hambatan bagi banyak orang yang bercita-cita melanjutkan studi di negara tersebut.

Biaya hidup di Kanada masih tergolong mahal daripada di Indonesia. Tapi, jangan patah semangat. Sebab,ada beberapa program beasiswa yang bisa kalian manfaatkan untuk melanjutkan studi di negara tersebut. Berikut berbagai informasi kuliah di Kanada:

Beasiswa program sarjana di Kanada

Bagi kalian yang ingin menempuh program sarjana (S1) di Kanada, berikut daftar program beasiswa yang bisa kalian coba:

Beasiswa Internasional Lester B. Pearson

Program Beasiswa Internasional Lester B. Pearson diberikan kepada siswa internasional di University of Toronto yang menunjukkan prestasi akademik dan kreativitas yang luar biasa. 

Program beasiswa memberikan bantuan biaya kuliah, tunjangan buku, biaya tak terduga, dan dukungan tempat tinggal penuh selama empat tahun.

Program Beasiswa Mahasiswa Internasional Universitas York

Beasiswa ini diberikan kepada pelajar internasional di York University yang memiliki catatan akademik. 

Jika lolos seleksi beasiswa ini, kalian bisa mendapatkan bantuan biaya pendidikan sebesar senilai 60.000 dollar hingga 100.000 dollar untuk program sarjana selama empat tahun.

Beasiswa Universitas British Columbia 

Beasiswa ini diperuntukan untuk pelajar internasional di Universitas British Columbia yang memiliki prestasi dan catatan akademik gemilang.

Program beasiswa ini menawarkan bantuan biaya pendidikan sebesar 10 juta dollar Kanada setiap tahun. Beasiswa ini juga menawarkan berbagai bentuk bantuan keuangan lainnya untuk mahasiswa sarjana internasional.

Baca juga: 5 Beasiswa Korea Selatan yang Bisa Kalian Coba, Cocok untuk Penggemar K-Pop

Beasiswa program pascasarjana di Kanada

Bagi Anda yang ingin melanjutkan studi pascasarjana, berikut program beasiswa yang bisa kalian coba:

Beasiswa Pascasarjana Vanier Canada

Beasiswa Pascasarjana Vanier Canada (Vanier CGS) diberikan kepada pelajar internasional yang menempuh studi untuk gelar doktor (atau gabungan MA/PhD atau MD/PhD) di perguruan tinggi Kanada. 

Beasiswa ini memberikan bantuan biaya pendidikan 50.000 dollar per tahun selama tiga tahun.

Beasiswa Pascasarjana Universitas Manitoba

University of Manitoba Graduate Fellowships (UMGF) memberikan beasiswa untuk mahasiswa pascasarjana penuh waktu (Magister atau Ph.D.) yang memiliki prestasi dan catatan akademik baik.

Program beasiswa ini memberikan bantuan biaya pendidikan senilai 18.000 dollar untuk mahasiswa PhD, atau 14.000 dollar untuk mahasiswa Master selama periode 12 bulan.

Beasiswa Doktor Yayasan Pierre Elliott Trudeau

Beasiswa ini terbuka untuk warga negara asing, khususnya negara berkembang, yang mendaftar program doktor dalam ilmu sosial dan humaniora di perguruan tinggi yang ada di Kanada.

Beasiswa ini juga diperuntukan untuk pelajar internasional yang terdaftar penuh waktu pada tahun pertama atau kedua dari program serupa di universitas Kanada . 

Program beasiswa ini memberikan bantuan biaya pendidikan sebesar 60.000 dollar selama maksimal tiga tahun.

Nah, itulah berbagai program beasiswa untuk kuliah program sarjana dan pascasarjana di perguruan tinggi yang ada di Kanada. Selain memiliki kondisi yang nyaman untuk tinggal, fasilitas pendidikan di Kanada juga tak kalah bagus dengan perguruan tinggi kelas dunia lainnya.

Jadi, kalian yang ingin melanjutkan studi di Kanada bisa menemukan banyak pengalaman tak terduga yang akan mendukung karier kalian ke depannya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.