Berita Nasional Terpercaya

4 Universitas Jurusan Ilmu Komunikasi Akreditasi A di Indonesia

0

Bernas.id – Banyak anggapan bahwa kuliah Ilmu Komunikasi hanya mempelajari cara berbicara di depan umum. Padahal Ilmu Komunikasi adalah ilmu yang kompleks sebagai bekal dalam efektivitas penyampaian pesan. Perkuliahan di Universitas jurusan ilmu komunikasi secara umum memberikan pelajaran tentang berbagai teori komunikasi yang berguna untuk menyampaikan pesan secara efektif dan efisien. Mahasiswa Ilmu Komunikasi diberikan fasilitas untuk mempelajari komunikasi kelompok, komunikasi massa, organisasi, komunikasi interpersonal, dan komunikasi internasional.

Baca juga: Daftar Universitas Jurusan Farmasi Negeri dan Swasta di Indonesia

Daftar Isi :

  1. Universitas Indonesia (UI)
  2. Universitas Airlangga (UNAIR)
  3. Universitas Bina Nusantara (BINUS)
  4. Universitas Brawijaya (UB)

 

 

Universitas Indonesia (UI)

Universitas Indonesia (UI)

Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia telah terakreditasi A dari BAN-PT dan berkomitmen melahirkan lulusan dengan kualitas tinggi yang siap berkiprah sebagai tenaga beretika moral dan profesional dalam bidang praktik dan ilmu komunikasi. Mahasiswa Ilmu Komunikasi UI diarahkan untuk menekuni peminatan khusus dalam bidang Ilmu Komunikasi, yaitu Komunikasi Media, Jurnalisme, Periklanan, dan Hubungan Masyarakat. Pada studi tingkat lanjut di Pascasarjana, Ilmu Komunikasi UI menyediakan peminatan dalam bidang Komunikasi Promosi dan Pemasaran, Manajemen Komunikasi Politik, Komunikasi Korporasi, dan Manajemen Media.

Kelas perkuliahan bagi mahasiswa Ilmu Komunikasi UI tidak hanya dijadikan secara reguler sajam. Program Studi Ilmu Komunikasi UI menggelar juga perkuliahan Ilmu Komunikasi untuk program Sarjana Paralel bagi mahasiswa non reguler dan kelas khusus Internasional. Umumnya bidang kerja yang dimasuki para lulusan Ilmu Komunikasi berputar pada biro periklanan, media massa, perusahaan swasta bagian Humas dan publikasi, serta instansi pemerintah.

Biaya pendidikan yang diperlukan untuk mengenyam S1 Reguler Ilmu Komunikasi berkisar antara Rp100.000 hingga Rp5.000.000. Besaran biaya yang dibayarkan disesuaikan dengan kemampuan mahasiswa dan perhitungannya berdasarkan skema pembayaran BOP-B (Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan). UI memberlakukan Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang dibayarkan per semester. Sementara itu, untuk mahasiswa S1 Paralel Ilmu Komunikasi dikenakan UKT dan uang pangkal.

Baca juga: Inilah 5 Universitas Jurusan Teknik Sipil Akreditasi A di Indonesia

 

 

Universitas Airlangga (UNAIR)

 

Universitas Airlangga (UNAIR)

Mengusung visi sebagai institusi terdepan bagi pengembangan Ilmu Komunikasi dan studi media yang inovatif, mandiri, dan berwawasan teknologi komunikasi dan media terkini, profesional, dan humanis dilandasi keinginan mewujudkan reputasi dan keunggulan kompetitif di kawasan regional Asia, Program Studi Ilmu Komunikasi UNAIR telah memantapkan diri melalui Akreditasi A dari BAN-PT. Prodi ini berada di bawah naungan Departemen Komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNAIR.

Menilik sejarah, dulunya Program Studi Ilmu Komunikasi UNAIR dibuka di bawah jurusan Ilmu Komunikasi. Rencana pembukaan Program Studi Ilmu Komunikasi tertulis dalam Rencana Induk Pembangunan (RIP) Universitas Airlangga tahun 1984 dan 1985. Segenap civitas akademika UNAIR terus mempersiapkan hal-hal terkait pembukaan Program Studi Ilmu Komunikasi sehingga perkuliahan Program Studi Ilmu Komunikasi dapat diselenggarakan di Universitas Airlangga dan meraih Akreditasi A dari BAN-PT.

Dalam rangka membekali kompetensi dan mengakomodasi minat mahasiswa untuk mempelajari Ilmu Komunikasi, Program Studi Ilmu Komunikasi UNAIR menawarkan dua peminatan, yaitu peminatan korporat dan peminatan media. Peminatan korporat memfasilitasi mahasiswa Ilmu Komunikasi UNAIR unik mempelajari teori-teori yang kelak dapat diaplikasikan di bidang korporat. Sementara itu, peminatan media secara khusus mempelajari berbagai landasan teori media, serta melaksanakan riset dan menerapkannya pada berbagai bidang terkait.

Bidang yang dipelajari oleh mahasiswa Ilmu Komunikasi UNAIR yang mengambil peminatan korporat antara lain komunikasi pemasaran, komunikasi organisasi, Public relations, dan periklanan. Di sisi lain, mahasiswa Ilmu Komunikasi UNAIR yang memilih peminatan media, selain dibekali kemampuan teknis, dibekali pula kemampuan berkarya berdasarkan analisis ilmiah dan riset. 

Baca juga: Rekomendasi Universitas Jurusan Hubungan Internasional

 

Universitas Bina Nusantara (BINUS)

Universitas Bina Nusantara (BINUS)

Program Studi Ilmu Komunikasi BINUS menekankan fleksibilitas karir bagi para lulusannya. Artinya, prospek karir bagi lulusan Ilmu Ekonomi sangat melimpah dan mencakup berbagai bidang. Teknologi yang semakin berkembang turut memunculkan berbagai profesi baru, seperti Content Creator, Youtuber, dan Influencer. Karir tersebut mulai menjamur belakangan ini menyusul perkembangan teknologi. Kemampuan melakoni peran sebagai pembuat konten di media tentunya tak bisa dilakukan secara sembarangan karena Ilmu Komunikasi sangat diperlukan di sini.

Berkuliah di Ilmu Komunikasi BINUS dapat meluaskan sekaligus menguatkan jaringan. Networking inilah yang kelak dapat dimanfaatkan dalam meniti karir di perusahaan atau merintis perusahaan sendiri. Akreditasi Prodi Ilmu Komunikasi BINUS dinyatakan terakreditasi A oleh BAN-PT sehingga kualitas perkuliahan Ilmu Komunikasi dilakukan dengan jaminan mutu berkualitas, baik dalam lingkup teori maupun praktik. Mahasiswa Ilmu Komunikasi BINUS selain diberikan bekal berupa teori-teori komunikasi, dibekali pula dengan pengalaman lapangan. Mahasiswa Ilmu Komunikasi difasilitasi dengan praktikum dan magang di industri.

Baca juga: Rekomendasi Universitas Jurusan Psikologi di Indonesia

 

Universitas Brawijaya (UB)

Universitas Brawijaya (UB)

 

Universitas Brawijaya memiliki Program Studi Ilmu Komunikasi di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Berdasarkan penilaian dari BAN-PT, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Brawijaya meraih Akreditasi A dan berkomitmen untuk menjadi Prodi yang berstandar internasional dan berjiwa entrepreneur dalam bidang Ilmu Komunikasi. Di samping itu, Prodi Ilmu Komunikasi UB juga bertekad mengembangkan kajian komunikasi kontemporer tanpa menghilangkan perspektif lokal dan turut serta dalam pembangunan bangsa melalui penelitian, pendidikan, dan pengabdian masyarakat dengan berpegang teguh pada profesionalisme.

Melalui Program Studi Ilmu Komunikasi, Universitas Brawijaya berkomitmen untuk melahirkan lulusan dengan kriteria unggul, seperti:

  • Berkualitas, beriman, dan bertakwa kepada Tuhan yang Maha Esa serta mampu introspeksi diri, berwawasan luas, disiplin, dan kerja keras sehingga mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
  • Menjadi manusia yang mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi
  • Mampu memberdayakan masyarakat
  • Mampu berinteraksi dengan masyarakat baik domestik dan internasional serta mencerminkan hubungan timbal balik yang saling menguntungkan.

Baca juga: 13 Universitas Jurusan Akuntansi Terbaik Indonesia dan Luar Negeri

Leave A Reply

Your email address will not be published.