Berita Nasional Terpercaya

Luuk de Jong, Striker Dadakan Barcelona Berpaspor Belanda

Kedatangan Luuk de Jong bisa dibilang menjadi striker darurat kedua Barcelona setelah Martin Braithwaite.  Sebelumnya pada  2019 lalu, Barcelona mendatangkan Braithwaite dari  tim medioker, Leganes.

8

BERNAS. ID – FC Barcelona  baru  saja mendatangkan striker Sevilla , Luuk de Jong sebagai suksesor stiker mereka, Antoine Griezmann yang pulang kampung ke Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2021 lalu.  Blaugrana, julukan Barcelona menuntaskan transfer Luuk de Jong pada Selasa (31/8/2021) waktu setempat.

Mengutip dari situs resmi Barcelona, Luuk de Jong menyelesaikan kepindahannya ke Blaugrana dengan status pinjaman hingga 30 Juni 2022 mendatang. Dalam klausul peminjaman itu, Barcelona juga memiliki opsi untuk mempermanenkan status striker timnas Belanda itu di akhir masa peminjaman.

Kedatangan Luuk de Jong bisa dibilang menjadi striker darurat kedua Barcelona setelah Martin Braithwaite.  Sebelumnya pada  2019 lalu, Barcelona mendatangkan Braithwaite dari tim medioker, Leganes.

Baca juga: Yusuf Demir, Wonderkid Dengan Label The Next Lionel Messi Di Barcelona

Tak bisa dipungkiri memang klub yang kala itu masih ditangani Ronald Koeman sedang mengalami krisis finansial. Mau tak mau,  hal itu memaksanya harus mencari pemain pengganti guna menutup lubang di skuadnya tentunya dengan budget seminim mungkin.

Lalu seperti apa kisah perjalanan karir sepak bola Luuk de Jong? Simak ulasan lengkap karir dan perjalanan karir striker timnas Belanda ini.

Tentang Luuk de Jong

Nama Lengkap: Luuk de Jong

Tempat Lahir : Aigle, Switzerland

Tanggal Lahir : 27 August 1990

Kebangsaan : Belanda

Agama : Kristen

Klub Saat Ini: Barcelona

Nomor Punggung dan Posisi Bermain : – 17  Penyerang

Tinggi Badan : 188 cm

Kekuatan Kaki Dominan: Kaki Kanan

Instagram: @luukdejong9

Baca juga: Baru Dibeli Dijual Lagi, Ini Kisah Emerson Royal Korban Krisis Finansial Barcelona

Meniti Karir di Akademi DGD 

Luuk de Jong memulai karir sepak bola junior di akademi yang berbasis di Belanda bernama De Graafschap Doetinchem pada periode 2008/ 09. Pemain kelahiran Aigle, Swiss, 27 Agustus 1990 itu lantas hengkang ke FC Twente pada 2009 dan berada di sana selama tiga musim.  

Adapun selama 3 musim itu ia mampu membawa Twente juara Liga Belanda Eredivisie di musim 2009/10.  De Jong juga membuat 120 penampilan dan mencetak 59 gol.

Karir Luuk de Jong berlanjut ketika  memutuskan keluar dari Belanda dan bergabung dengan  Monchengladbach dengan nilai transfer €15 juta membuat klub Bundesliga Jerman itu resmi mendapatkannya pada 2012.

Alih alih potensinya berkembang, di sana ia malah merosot dan  jarang memainkan laga. Ia akhirnya dipinjamkan ke Newcastle pada awal musim 2014. Karir sepak bola Luuk de Jong kembali harus mengalami masa sulit.

Usai merampungkan masa peminjaman di Newcastle,  klub berjuluk Die Foh itu malah  tidak  memperpanjang kontraknya,  dan melepaskannya ke PSV Eindhoven pada musim panas 2014.

Baca juga: Hugo Lloris,Ini Catat Satu Dekade  Si Kapten Spurs Di Bawah Mistar

Kebangkitan Karir Sepak Bola Luuk de Jong

Di Psv Eindhoven inilah, ia mulai menemukan performa terbaiknya.  Berkat pemain bagusnya ia mulai mendapatkan tempat  regular dan menjadi pemain kunci di klub berjuluk Rood-witten itu.  Sejak saat itu karir sepak bolanya semakin melejit.

Jika mengkalkulasi jumlah golnya terbilang cukup produktif. Sejak bergabung pada musim panas 2014, De Jong telah membukukan 112 gol dan 56 assist dalam 204 penampilan di semua kompetisi.

Atas capaian apiknya bersama PSV selama lima musim itu membuat klub asal Spanyol, Sevilla tertarik merekrutnya pada bursa transfer musim panas 2019. Setibanya di Sevilla, performa Luuk de Jong tak secantik di PSV.

Luuk justru lebih banyak bermain sebagai penyerang cadangan selama di Sevilla.  Karena statik mencatatkan dari total 69 pertandingannya di La Liga, pemain kelahiran 27 Augustus 1990 itu hanya mampu mencetak 10 gol untuk Sevilla.

Dengan catatan yang kurang memuaskan itu, malah Barcelona  memboyongnya. Banyak yang menyebut jika mendatangkan Luuk de Jong hanya bagian dari panic buying oleh Barcelona selepas ditinggal Antoine Griezmann ke Atletico Madrid.

Baca juga: Matt Doherty, Bek Yang Mulai Mendapat Kepercayaan Antonio Conte di Tottenham

Luuk de Jong, Striker Dadakan Barcelona

Meski datangnya hanya berstatus pinjaman, Barcelona juga memiliki opsi untuk mempermanenkan status  striker timnas Belanda itu di akhir masa peminjaman. Klub yang kala itu masih ditangani Ronald Koeman memang sedang mengalami krisis finansial.

Mau tak mau,  hal itu memaksanya harus mencari pemain pengganti guna menutup lubang di skuadnya. Ronald Koeman mengatakan, Luuk de Jong adalah sosok penyerang yang memiliki sejumlah kemampuan yang sangat penting untuk Barcelona.

Menurut Koeman, sang pemain adalah sosok penyerang yang mempunyai  berbagai kemampuan yang tak Neymar miliki. Tidak hanya itu, Koeman juga menyebut Luuk de Jong sebagai tipe striker yang berbeda dari para penyerang Barca lainnya.

Ia lebih banyak  mencetak gol dari sundulan dan bisa menjadi target man. Artinya, De Jong bisa menambah variasi lini serang Barca.

Eks bintang PSV Eindhoven itu berpotensi kembali bersinar saat berkostum Barcelona di bawah arahan Xavi Hernandez. musim ini Sebab, ia juga akan bertemu kembali dengan dua rekannya saat sama-sama bermain di PSV, yakni Frenkie de Jong dan Memphis Depay.

Sejauh ini sepanjang musim 2021/ 22,  Luuk sudah bermain dalam 23 pertandingan di semua kompetisi. Dari 23  pertandingan tersebut pemain timnas Belanda itu  sudah membukukan 7 gol dari  851 jumlah  menit bermain.Tentu  dengan kompetisi masih separuh jalan, menarik untuk menantikan Luuk menambah pundi-pundi golnya.

Baca juga: Jack Grealish, Pesepakbola Mahal Manchester City Musim Ini

Leave A Reply

Your email address will not be published.