Berita Nasional Terpercaya

Ini Perbedaan Nektar, Pollen dan Resin

0

BERNAS.ID – Nektar

Salam Glo- Glo

“Sehat itu penting”

Jumpa lagi di kebun glo glo Ujang Tugino Baturaja.

Kali ini kita akan membahas
Apa itu nektar, pollen, dan resin?

Nektar, pollen, dan resin merupakan 3 komponen utama yang harus di sediakan oleh peternak lebah glo glo (Klanceng) atau lebah trigona.

Nektar adalah suatu larutan manis dengan kandungan kaya akan gula alami yang dihasilkan oleh tanaman.

Nektar merupakan sebutan dari sari bunga yang berupa cairan manis dengan kandungan gula sekitar 15-50% yang dihasilkan oleh bunga ketika mekar.

Nektar ini sumber makanan utama bagi lebah untuk kelangsungan hidupnya. karena di dalamnya terdapat sumber karbohidrat, asam amino, dan volatif yang berfungsi sebagai bahan utama penyusun madu.

Makanya salah satu faktor penting saat ingin budidaya lebah, harus mengetahui ketersediaan nektar.

Dengan ketersediaan nektar secara berkesinambungan, maka perkembangan koloni lebah dan produksi madu dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Nektar atau sari bunga merupakan zat yang memiliki rasa manis, dihasilkan oleh beberapa tanaman berbunga, sehingga mampu menarik hewan penyerbuk, sepeti lebah, kupu, kumbang, maupun semut. Lebah mengumpulkan nektar dan memprosesnya menjadi madu.

Kandungan nektar tiap tumbuhan itu berbeda walaupun pada jenis tanaman yang sama, hal ini dipengaruhi oleh iklim, dan geografis.

Sambil mengumpulkan nektar hewan penyerbuk ini juga secara tidak langsung ikut berperan mentransfer serbuk sari dari bunga jantan ke bunga betina.

Pollen atau serbuk sari merupakan serbuk halus yang berbentuk partikel mikroskopis dari bunga jantan yang dapat menyerbukan bunga betina untuk menghasilkan benih.

Pollen ini mengandung protein yang berfungsi untuk makan larva untuk bertumbuh kembang kolani lebah.

Pollen ini dihasilkan oleh kepala sari bunga (anther) organ reproduksi jantan yang ditemukan pada sebagian besar tumbuhan berbunga.

Resin atau propolis adalah zat perekat atau getah yang dihasilkan tumbuhan. Resin ini merupakan faktor penting bagi lebah untuk membangun sarangnya.

Tumbuhan yang menghasilkan resin diantaranya pohon mangga, pohon nangka, pepaya, pohon karet, dan lain-lain.

Oleh karena itu bagi peternak lebah, terutama lebah trigona atau glo glo di samping menyediakan tanaman berbunga yang menghasilkan nektar dan pollen, juga harus menyediakan tanaman yang menghasilkan resin atau getah.

Sehingga keberlangsungan koloni lebah dalam memberi makan larvanya, membangun sarangnya, maupun memproduksi madu, dapat terpenuhi secara keseluruhan.

Makanya ketiga komponen ini, nektar, pollen, dan resin harus tersedia.

Demikian kilasan tentang nektar, pollen, dan resin, mudah-mudahan bermanfaat.

Terimakasih.
Salam Glo Glo

Kebun Madu Glo Glo Ujang Tugino Baturaja.

(Penulis: Ujang Tugino | Peternak Lebah Glo Glo)

Leave A Reply

Your email address will not be published.