Berita Nasional Terpercaya

4 Ide Resep Masakan Sederhana Sehari-Hari Untuk Pemula

0

BERNAS.ID – Memasak jadi salah satu hobi banyak orang, namun sayangnya menu masakan jadi salah satu yang paling memusingkan. Apalagi bagi Anda yang baru saja mulai belajar masak dan ingin mencoba berbagai masakan yang mudah dan sederhana, namun tetap enak disantap bersama keluarga.

Ada berbagai resep makanan di internet, mulai dari resep ayam kecap untuk pemula, resep ayam bakar, hingga resep sayur tumis yang mudah dibuat. Masakan rumahan juga bisa menjadi pilihan yang tepat untuk disantap bersama keluarga. Walau sederhana, masakan rumahan cocok jadi menu sehari-hari, dan bahannya mudah didapatkan.

Nah, bagi Anda yang baru belajar masak, di bawah ini ada ide resep masakan sederhana sehari-hari untuk pemula yang bisa Anda coba di rumah.

Ide Masakan Sederhana dan Mudah Dibuat

1. Tumis Ayam Jamur
Bahan :

– 250 gram fillet ayam
– 100 gram jamur kancing
– 1 ruas jari jahe, memarkan
– 2 ruas jari lengkuas, iris
– 1 lembar daun salam
– 1 batang sereh
– 1 batang daun bawang yang diiris halus
– 3 siung bawang putih yang sudah dicincang
– 4 siung bawang merah yang diiris halus
– ½ bawang bombay yang dipotong dadu
– 3 sdm kecap manis

Baca Juga : Ingin Masak Tanpa Ribet? Lima Resep di Platform Video Pendek Ini Bisa Jadi Inspirasi?

– 1 sdt gula
– 1 sdt kaldu jamur
– 1 sdm kecap inggris
– 2 sdm kecap asin
– 1 sdm kecap ikan
– 2 sdm minyak wijen
– ½ sdt lada putih
– ½ sdt bawang putih bubuk untuk marinasi ayam

Cara Membuat :
– Potong fillet ayam sesuai dengan selera, kemudian marinasi dengan bubuk bawang putih. Diamkan ayam selama 10-15 menit.
– Rebus jamur kancing lalu tiriskan.
– Tumis fillet ayam selama kurang lebih dua menit untuk menghilangkan air yang keluar dari tumisan, sisihkan ke mangkuk.
– Di wajan yang sama, tumis bumbu yang diiris sampai harum lalu masukkan jamur, masak selama satu menit.
– Masukkan ayam fillet, aduk rata.
– Masukkan semua bumbu saus dan kecap, masak hingga bumbu meresap. Masukkan minyak wijen sebagai sentuhan terakhir.

2. Chicken Kriuk Cabe Garam
Bahan :

– 350 gram dada ayam fillet
– 1 butir putih telur
– 2 sdm tepung maizena
– 1 sdm fibercreme

Bumbu Marinasi :
– 3 siung bawang putih yang telah diparut
– 1 sdt garam
– ½ sdt penyedap jamur

Tepung pelapis :
– 4 sdm maizena
– 2 sdm tepung serbaguna

Bahan taburan :
– 4 siung bawang putih yang dicincang
– 8 cabai rawit
– 2 batang daun bawang lalu iris-iris
– Garam
– Gula

Cara Membuat :
– Potong dadu fillet ayam kemudian marinasi bumbu hingga meresap. Simpan ayam di kulkas selama dua jam.
– Campur tepung maizena dengan fibercream lalu balurkan pada ayam setelah disimpan dalam kulkas.
– Kocok putih telur, tuangkan ke dalam adonan ayam yang telah diberi tepung. – Campur hingga merata.
– Campurkan tepung maizena dan tepung serbaguna, balurkan ayam hingga merata.
– Goreng ayam hingga warna kecoklatan, tiriskan.
– Tumis bahan tabur dengan sedikit minyak, bumbui dengan garam dan gula.
– Campurkan potongan ayam dengan bahan tabur hingga merata.

Baca Juga : 5 Resep Seblak Pedas Gurih: Mie, Telur, Sosis, Bakso, dan Ceker

3. Tumis Jamur Sosis

Bahan :
– 250 gram jamur tiram
– 3 buah sosis Kanzler, belah tidak putus
– 1 buah paprika hijau

Bumbu Iris :
– 4 siung bawang merah
– 4 siung bawang putih
– 2 buah cabai merah

Bahan Saus :
– 1 ½ sdm saus tiram
– 1 sdt saus sambal
– Garam
– Gula
– Merica
– Kaldu bubuk
– 100 ml air matang

Cara Membuat :
– Tumis semua bahan bumbu iris hingga harum, masukkan sosis Kanzler yang bisa dibeli KingKong aduk sampai rata.
– Masukkan jamur tiram, masak hingga layu kemudian tambahkan bahan saus.
– Masukkan paprika kemudian tumis jamur sosis hingga siap disajikan.

4. Orak-Arik Telur Sayuran

Bahan :
– 2 butir telur yang dikocok lepas
– 10 buah buncis
– 1 buah wortel
– 1 sdm saus tiram
– 2 siung bawang putih yang dirajang
– 3 siung bawang merah yang dirajang
– 1 batang daun bawang
– 2 buah cabai merah keriting
– Garam
– Gula pasir
– Merica bubuk

Cara Membuat :
– Tumis bawang merah bersama bawang putih hingga harum, sisihkan di pinggir wajan.
– Masukkan telur dan buat orak-arik.
– Masukkan sayuran, saus tiram, cabai merah, garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk hingga matang, lalu angkat.

Nah itulah 4 ide resep masakan sederhana sehari-hari untuk pemula yang bisa Anda coba di rumah. Jangan lupa untuk membeli bahan-bahan berkualitas hanya di KingKong.

Di sini, Anda bisa menemukan produk frozen food seperti ayam segar yang berkualitas namun tetap terjangkau. KingKong juga menyediakan jaminan harga yang lebih murah daripada di pasaran. Dijamin, Anda bisa menghemat pengeluaran masak setiap hari.

Setiap pesanan juga akan langsung dikirimkan oleh cabang terdekat di rumah Anda, sehingga produk yang sampai akan tetap segar seperti saat Anda berbelanja di pasar.

KingKong menyediakan berbagai frozen food mulai dari chicken nugget, sosis, ikan fillet, ayam segar, telur segar, dan lainnya. Tentunya dengan harga yang murah, Anda bisa mendapatkan produk berkualitas yang segar.

Tunggu apalagi, yuk, segera belanja bahan segar hanya di KingKong! (***)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.