Berita Nasional Terpercaya

Ini Dia 8 Makanan Khas Korea Selatan yang Jadi Favorit di Indonesia

0

BERNAS.ID – Budaya Korea memang sudah mendunia, khususnya K-Pop dengan boyband dan girlband asal Korea Selatan yang menjadi idola dunia. Selain itu, dramanya pun disukai oleh masyarakat dunia, tak terkecuali masyarakat Indonesia.

Namun belakangan ini, makanan khas Korea menjadi salah satu makanan hits yang banyak dikonsumsi orang Indonesia. Bahkan di Indonesia mulai banyak bermunculan restoran Korea dengan menu yang beragam dengan inovasi yang berbeda juga. Meskipun cita rasa masakan Korea sangat berbeda dengan cita rasa masakan Indonesia.

Hal tersebut tidak membuat makanan khas Negeri Ginseng ini kehilangan peminatnya. Ada beberapa masakan Korea yang sangat digemari orang Indonesia, apa saja? Yuk, simak ulasannya yang telah kami rangkum dalam berbagai sumber :

1. Ramyeon
Ramyeon adalah mie kuah asal Korea Selatan yang terbuat dari mie basah ataupun mie instan. Biasanya disantap dengan potongan daging, aneka seafood, sayuran, sosis, telur dan juga kimchi. Namun sekarang juga ada inovasi ramyeon yang menggunakan keju sebagai topping-nya.

2. Tteokbokki
Tteokbokki adalah jajanan khas Korea berupa kue beras yang dimasak dengan saus khas Korea atau yang biasa disebut saus Gochujang. 

Saus Gochujang memiliki cita rasa yang pedas manis sehingga sangat cocok dilidah orang Indonesia. Yang membuat makanan ini makin disukai adalah sekarang ini tteokbokki juga memiliki beragam isian atau topping seperti kue ikan, sosis dan keju mozarella.

3. Bibimbap
Salah satu alasan mengapa bimbimbap digemari di Indonesia adalah orang Indonesia selalu mengutamakan nasi sebagai menu utamanya. Bimbimbap adalah nasi putih yang disajikan diatas mangkuk khas Korea yang dengan sayur-sayuran, daging sapi, telur setengah matang dan saus gochujang. 

Meskipun bimbimbap bukan satu-satunya makanan Korea yang di sajikan dengan nasi, tetapi cita rasanya yang unik dan khas Korea membuat siapapun yang makan akan ketagihan.

4. Eomukguk
Eomukguk adalah kue ikan khas Korea Selatan. Kue ikan ini sangat dicari oleh para K-popers. Alasannya, karena kue yang satu ini sering muncul di berbagai drama Korea. Tak ayal, mereka jadi penasaran dengan rasanya.

5. Bulgogi
Bulgogi adalah hidangan daging sapi asal Korea yang populer yakni berupa irisan tipis daging sapi berkualitas premium seperti sirloin atau rib eye. Bulgogi biasanya disajikan dengan tumisan sayuran dan biji wijen diatasnya.

Bulgogi memiliki cita rasa yang manis dan gurih yang cocok dijadikan lauk. Tampilan bulgogi sendiri sepintas mirip dengan yakiniku yang berasal dari Jepang.

6. Samyang
Samyang merupakan produk mie instan asal Korea Selatan. Ada dua rasa Samyang, yaitu hot spicy chicken dan cheese. Karena rasanya yang super pedas, banyak vlogger menjadikannya sebagai challenge.

7. Kimbap
Bentuk kimbap menyerupai sushi khas Jepang. Namun, yang membedakannya yakni isian kimbap berupa sayuran yang sudah matang. 

8. Jajangmyeon
Jajangmyeon merupakan salah satu jenis mie di Korea yang terbuat dari tepung gandum. Ada cukup banyak variasi dari jajangmyeon, seperti ganjajangmyeon, samseon jajangmyeon, dan samseon ganjajangmyeon. Perbedaan antara masing-masing jajangmyeon terletak pada cara penyajian dan campuran yang digunakan untuk sausnya.

Saus yang umumnya digunakan untuk menemani santap jajangmyeon adalah saus pasta kedelai hitam. Untuk menambah kenikmatannya, tak jarang dari penduduk Korea yang menambahkan makanan laut semisal cumi-cumi, teripang, dan udang ke dalam sausnya. (cdr)

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.