Berita Nasional Terpercaya

Bupati Sleman Membuka Turnamen Tenis Wanita Pertama di Yogyakarta

0

SLEMAN, BERNAS.ID – Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo membuka Turnamen Tenis Wanita dalam rangka perayaan HUT ke-1 Stay Lounge Cafe Yogyakarta, pada hari Sabtu (2/9/2023) di Lapangan Tenis Outdoor UNY.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sleman mengapresiasi Turnamen Tenis yang diikuti dan digawangi semuanya oleh kaum hawa.

“Tenis bukan hanya milik laki-laki tapi perempuan juga bisa tampil. Bisa mengaktualisasi diri bahwa wanita serba bisa, tidak hanya ibu rumah tangga tapi bisa menjadi diri sendiri. Ini yang pertama, Insya Allah tumbuh berkembang petenis wanita yang sampai ke tingkat internasional,” ujarnya.

Baca Juga : Lama Tidak Bisa Berjualan, Pedagang Ex Sunmor UGM Mengadu ke Bupati Sleman

Kustini berharap, selain bisa memunculkan bibit atlet tenis semoga melalui even seperti ini bisa mendatangkan wisatawan ke Sleman.

Mantan Atlet Tenis Nasional, Yayuk Basuki yang turut menyemarakkan turnamen tenis wanita tersebut sangat mendukung apa yang dilakukan oleh Stay Lounge Cafe.

“Turnamen ini menggeliatkan kembali olahraga tenis lapangan, pasca pandemi covid,” katanya.

Dia juga berharap melalui turnamen ini bisa memunculkan bibit atlet tenis lapangan khususnya untuk wilayah Yogyakarta. “Dari turnamen-turnamen seperti ini nantinya akan muncul bibit atlet tenis yang baru,” imbuhnya.

Baca Juga : Bupati Sleman Ajak Warga Lestarikan Sungai

Sementara itu, Owner Stay Lounge Cafe, Reny Rosiana pada kesempatan tersebut menyampaikan kegiatan turnamen tenis wanita ini merupakan yang pertama kali diadakan di Yogyakarta. “Ini merupakan turnamen tenis wanita pertama yang pernah ada di Yogyakarta,” terangnya.

Reny menambahkan, kedepannya, pihak Stay Lounge Cafe akan membuat even serupa (Turnamen Tenis) untuk kategori yang berbeda, dan tentunya akan lebih menarik.

“Ini kan volume 1, besok akan ada volume 2, 3, dan seterusnya. Mungkin yang besok akan kita buat untuk putra, ganda campuran, bahkan anak-anak,” jelasnya. (cdr)

Leave A Reply

Your email address will not be published.